Tips Memilih Material Fasad


 


Bagaimana cara agar fasad terlihat menarik ? pemilihan material fasad menjadi hal yang perlu diperhatikan , kenali karakter bahan juga agar hasil memuaskan .

•Material atap
Hal yang perlu dilakukan setelah menentukan bentuk atap rumah adalah menentukan bahan penutup atap , bahan penutup atap dapat diklasifikasikan sebagai berikut :

-Material alami , material alami sering di gunakan sebagai bahan penutup atap , karena selain mudah didapat juga bisa menambah nilai estetika dari kesan alami yang diberikan, contohnya : genteng tanah liat dan atap sirap.

-Material pabrikasi, kini bahan genteng tak hanya berbahan alami namun ada juga hasil engolahan dari pabrik , contohnya : genteng keramik,genteng beton,genteng metal , genteng fiber semen,polikarbonat,dan kain terpal.

•Material dinding
 sama halnya dengan bahan penutup atap , bahan dinding dapat di bedakan menjadi dua :
 
-Material alami , penggunaan bahan alami dalam membuat dinding dirasa lebih banyak yang meminati Karena kesan indah lebih ditonjolkan jika bahan alami diaplikasikan pada dinding . contohnya : batu alam , batu bata , kayu , bambu.

-Material pabrikasi , jenis material hasil olahan pabrik juga tak kalah banyak jenis nya . contohnya : metal,kaca,GRC,aluminium komposit,semen.

•Material pintu & jendela
Material pintu dan jendela juga diklasifikasikan menjadi dua :
 
-Material alami , penggunaan material alami sudah sangat popular di gunakan di Indonesia , contohnya : kayu dan bambu.
 
-Material pabrikasi , bahan pabrikasi kini juga semakin banyak di gunakan selain memiliki banyak kelebihan seperti tahan rayap dan cuaca sehingga cocok digunakan untuk bahan pintu dan jendela , contohnya : aluminium dan kaca.

 


Dinda A. Ramadhani
arief-arsitek.com
08999600111 - 082337781234 - 085804252111